Fakultas Hukum Universitas Islam Darul ‘Ulum Lamongan Bangun Sinergitas dengan Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan
Lamongan, 10 Januari 2025 – Fakultas Hukum Universitas Islam Darul ‘Ulum Lamongan menjalin sinergi dengan Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan dalam upaya meningkatkan kerjasama di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Dekan Fakultas Hukum UNISDA ibu Dr. Hj Siti Afiyah S.H., M.H, beserta Kaprodi Ilmu Hukum Bapak Moh. Hudi, S.H., M.H. melakukan kunjungan ke kantor Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan. Kunjungan ini merupakan penanda tanganan MOU antara Fakultas Hukum antara Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan, dengan langka awal dalam membahas kerjasama di bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada masyarakat,yang di sambut langsung oleh Kepala Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan Bapak M. Ro’is, S.H., M.Hum.
Penandatangan ini di hadiri oleh jajaran pimpinan Fakultas Hukum UNISDA serta perwakilan pejabat dari bagian hukum pemerintahan kota lamongan. Dalam sambutan kepala bagian hukum, menyampaikan bahwa pentingnya kerjasama berkelanjutan antara pemerintahan daerah dan institusi pendidikan.
“Kerjasama ini menjadi sejarah bagi kami dalam upaya meningkatkan kompetensi pendidikan, terutama di bidang Tri Dharma. Bhawasanya Bagian Hukum Pemerintahan Kabupatan Lamongan pada prinsipnya sangat terbuka untuk bekerjasama dengan perguruan tinggi. Dikarenakan sinergi antara akademis dan praktisi merupakan langkah penting dalam memperluas dan memperdalam khasanah pengetahuan hukum. Selain itu, beliau berhadap agar rencana kerjasama ini dapat segera direalisasikan sehingga dapat segera memberi manfaat untuk semua pihak, ujarnya.”
Kerjasama antara Fakultas Hukum UNISDA dan Bagian Hukum Pemerintahan Kabupaten Lamongan diharpkan akan memberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak, serta berkontribusi dalam peningkatan mutu pendidikan dan pelayanan hukum di wilayah kabupaten Lamongan.
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.